Senin, 05 Maret 2012

TUGAS I.B.D (AHMAD FAJAR R - 1KA30 18111767)

Pengertian Ilmu Budaya Dasar


Ilmu Budaya Dasar adalah pengetahuan yang diharapkan dapat memberikan pengetahuan dasar dan pengertian umum tentang konsep-konsep yang dikembangkan untuk mengkaji masalah-masalah manusia dan kebudayaan. Masalah - masalah ini dapat didekati dengan menggunakan pengetahuan budaya, baik secara gabungan berbagai disiplin dalam pengetahuan budaya ataupun dengan menggunakan masing-masing keahlian didalam pengetahuan budaya. Dengan perkataan lain, ilmu budaya dasar meggunakan pengertian - pengertian yang berasal dari berbagai bidang pengetahuan budaya untuk mengembangkan wawasan pemikiran dan kepekaan dalam mengkaji masalah-masalah manusia dan kebudayaan. Tujuan umum dari ilmu budaya dasar adalah pembentukan dan pengembangan kepribadian serta perluasan wawasan perhatian, pengetahuan dan pemikiran mengenai berbagai gejala yang ada dan timbul dalam lingkungan, khususnya gejala-gejala berkenaan dengan kebudayaan dan kemanusiaan, agar daya tanggap, persepsi dan penalaran berkenaan dengan lingkungan budaya dapat di perluas.

Sumber :

Buku Ilmu Sosial Budaya Dasar (Suratman, SH., M.Hum Drs. MBM MUNIR, MH. UMI SALAMAH, S.Pd)

Opini :

Menurut saya dengan adanya mempelajari Ilmu Pengetahuan Tentang Budaya Dasar, saya dapat mengetahui dasar - dasar di dalam mempelajari tentang berbagai aneka ragam budaya di daerah tertentu. Contohnya di Indonesia, di Indonesia memiliki beraneka ragam budaya. Ilmu Budaya Dasar ini juga dapat membantu untuk mengenalkan suatu budaya yang tidak banyak diketahui oleh banyak masyarakat di penjuru dunia. Oleh karena itu Ilmu Budaya Dasar ini sangat dibutuhkan dalam pembelajaran sejak dini, agar budaya - budaya tersebut tetap terlestarikan & terjaga, supaya tidak di ambil oleh bangsa lain.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

► ╬ ☻ JANGAN LUPA FOLLOW YA... ☺ ╬ ◄